CIAMIS – METROPAGI.COM || Satu unit mobil penumpang PT Teguh dengan Nopol R 7150 OA jurusan Tasik Purwokerto mengalami Laka Lantas di tanjakan Batununggul jalan Raya Ciamis – Banjar pada Rabu (08/11/2023), pukul 17.00 WiB
Mobil tersebut di kemudikan oleh Eso (52) dengan membawa penumpang lebih dari 20 orang dari arah kabupaten Tasikmalaya menuju kabupaten Purwokerto,beruntung dalam Insiden tersebut tidak ada korban jiwa,
Informasi yang di himpun Metropagi.com dalam Insiden tersebut
Adapun kronologi musibah, Sopir Bus Eso saat di wawancara dia mengatakan kepada media, bermula saat dirinya membawa mobil bus sampai di tanjakan Batununggul, didepannya ada mobil truck dengan muatan berat yang mendadak sedikit berhenti, spontan ia terbawa berhenti namun ia tidak bisa mengendalikan,akhirnya mobil bus langsung mundur kebelakang dan akhirnya nyangkut pinggir jalan yang mau arah ke Desa kepel ,
“pas di tanjakan di depan saya ada mobil truck perkiraan saya ia sedang oper gigi, Saya juga langsung mengoper gigi namun keburu mundur langsung ke belakang ,saya pun berteriak kepada kernet untuk memasang ganjal tapi karena mobil mundurnya terlalu kencang ganjal pun tidak berfungsi ,akhirnya saya berupaya penyelamatan mobil sambil mundur di arahkan kejalan sebelah kiri ,akhirnya saya dan penumpang yang ada di dalam mobil selamat” ucap sopir eso
Pihak kepolisian dari Polsek Cisaga Aipda Ali mukti yang sudah ada di tempat kejadian Perkara saat di konfirmasi Metropagi.com mengatakan,
” Sekira jam 17 ada warga melaporkan kejadian lakalantas di tanjakan Batununggul ,segera sayapun mendatangi TKP dan benar terlihat ada sebuah mobil bus PT Teguh dengan Nopol R 7158 OA menyender ke tebing tanah yang bagian belakang nya menabrak bangunan Pos Ojek dengan satu unit Motor Honda Vario Nopol Z 6419 VH milik Edi Herdedi warga dusun batununggul, dalam Insiden tidak ada korban jiwa cuman ada kerugian materi yaitu satu Unit Motor Vario dan Pos Ojeg ,jumlah kerugian masih dalam penghitungan , setelah terhimpun keterangan baik dari sopir,kernet dan warga yang ada di lokasi ,kami segera melaporkan kejadian tersebut ke Unit Laka Lantas Polres Ciamis ” ucap Aipda Ali Mukti.**
Reporter. Ade Fadil